Latihan Diskusi Rapat Perusahaan ke-50 tahun

Level: Menengah 1+, , Type: Conversation

Listening is a powerful way to master a new language. We recommend you:

  • Listen to the audio repetively
  • If you are stuck, learn the transcript
  • Look up word meanings and learn words in contexts.

Monica : Selamat pagi saudara - saudara sekalian. Terima kasih karena pada pagi hari ini kalian bersedia hadir untuk menghadiri rapat. Seperti yang kalian ketahui, perusahaan kita sebentar lagi akan memperingati ulang tahun yang ke-50. Nah, rapat pada pagi hari ini bertujuan untuk membicarakan acara apa yang akan kita lakukan untuk memeriahkan hari ulang tahun tersebut. Sebelumnya apakah sudah hadir semua?


Tania : Iya, sudah


Monica : Oke, baik. Kalau begitu kita langsung saja mulai rapat pada pagi hari ini. Sebelumnya kita sudah melakukan survey kepada para pegawai kita mengenai acara apa yang akan kita laksanakan pada hari-H. Yang pertama Color Run, yang kedua konser musik, yang ketiga charity. Apakah ada yang mau memberikan ide mengenai acara apa yang harus kita laksanakan?


Petra: Saya. Saya dari Manajer Produksi. Saya setuju dengan mengadakan konser musik karena dengan konser musik kita dapat mengundang masyarakat dari semua kalangan. Dari yang muda sampai yang tua. 


Mita : Saya mau menanggapi dari Ibu Petra. Dari saya mewakili Manajer Pemasaran. Menurut saya Color Run lebih menarik bagi kaum kekinian khususnya untuk anak muda karena aktivitasnya lebih beragam. Kita bisa ikut dalam kegiatannya juga, tidak hanya menonton yang sedang tampil.


Monica: Oke saran yang baik. Berarti satu orang memilih Color Run, satu lagi memilih konser musik. Bagaimana dengan charity?


Aurel: Ibu Monik, saya ingin memberikan pendapat mengenai charity. Tapi sebenarnya saya ingin menambahkan aja sih dari pendapat Ibu Petra. Bagaimana kalo misalnya konser musik itu diselipkan atau ditambahkan charity. Jadi tidak hanya sekedar konser musik yang maknanya  hanya hura - hura saja. Jadi ada pesan tersendiri dari konser musik itu. Jadi ada manfaatnya lah bagi orang - orang sekitar. Bagaimana menurut Ibu Petra?


Petra: Iya Ibu Aurel, menurut saya itu pendapat yang  bagus. Kita dapat mengkombinasikan acara tersebut untuk memeriahkan acara ulang tahun ini. 


Jessica : Menurut saya sebagai Manajer Keuangan saya setuju dengan pendapat dari Ibu Petra dan Ibu Aureli. Bagaimana kalau tiket konser tersebut dijadikan dana amal sebesar 50%? 


Kezia: Kenapa nggak kita menyumbangkan sebesar 75% dari hasil penjualan tiket tersebut? 


Joan: Tapi menurut saya, saya setuju dengan ibu Jessica. Menurut saya 50% cukup untuk disumbangkan. Mungkin kita bisa menyumbangkan dalam bentuk lain selain uang.


Monica : Saya setuju dengan Joan dan Jessica. Menurut saya 50% cukup, apalagi kita kan tahun ini ulang tahun yang ke-50. Jadi akan lebih baik jika kita lebih memfokuskan pada 50. Berarti untuk acara yang akan kita lakukan adalah konser musik dan charity


Semua : Iya betul bu


Monica : Oke, deal ya?


Semua : Oke, saya setuju. 


Monica: Oke lanjut ke acara selanjutnya. Oke untuk selanjutnya kita tinggal membahas masalah tempat dan tanggal


Sherly: Saya berpendapat bagaimana tempatnya di Istora Senayan? Karena Istora Senayan sangat luas dan dan kapasitas untuk orangnya sangat cukup. 


Monica: Oke saran yang  baik. Sudah dicatat ya?


Tania: Sudah bu. 


Monica : Selanjutnya kita langsung membicarakan tanggal saja. Untungnya ulang tahun perusahaan kita jatuh pada hari Sabtu 25 Mei. Jadi menurut saya, kita langsung saja membuat acara pada hari itu. 


Semua: Setuju


Monica: Oke. Selanjutnya mengenai kepanitiaan. Saya minta tolong kepada bagian personalia untuk diatur ya


Kezia: Oke bu


Monica: Oke baik. Jadi untuk rapat minggu depan, saya ingin susunan kepanitiaan semua sudah jadi. Kalian bisa langsung kasih ke sekretaris saya. Dan untuk tema, saya juga ingin setiap divisi atau bagian memberikan ide. Jadi kita dapat memperoleh ide sebanyak - banyaknya. Selanjutnya saya memberikan waktu kepada sekretaris saya untuk menyimpulkan hasil rapat pada pagi hari ini. 


Tania : Ya jadi kesimpulan untuk rapat pada hari ini untuk memeriahkan perusahaan yang ke-50, kami akan mengadakan acara yaitu konser musik dengan charity. Untuk tempat pelaksanaannya akan dilaksanakan di Istora Senayan tapi masih akan dipertimbangkan. Untuk tanggalnya Sabtu tanggal 25 Mei 2019. Dan untuk minggu depan susunan kepanitiaan sudah akan dibentuk oleh bagian personalia. Apakah ada tambahan? 


Kezia: Dan untuk tambahannya setiap divisi bisa memberikan ide ke saya dari saat ini. Dan rapat selanjutnya hari Senin minggu depan. 


Monica: Oke kalau begitu rapat pada pagi hari ini telah selesai. Terima kasih atas waktunya.


Semua: Terima kasih